Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Aktivitas Antioksidan Pada Bunga Telang (Clitoria Ternatea L.) Secara Metode Spektrofotometeri Uv-Visible Ermi Abriyani; Indra Mulyawan; Nabilla Atqia Shakira; Rendi Haryadi; Tati Kholisoh
Journal of Comprehensive Science (JCS) Vol. 1 No. 5 (2022): Journal of Comprehensive Science (JCS)
Publisher : Green Publisher Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Bunga telang (Clitoria ternatea L.) memiliki banyak manfaat untuk pengobatan, salah satunya untuk penyakit kulit. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan pendekatan Literature Review Article (LRA). Penelusuran literatur melalui Pubmed dan Google Scholar menggunakan sumber data elektronik yang dipublikasikan dari tahun 2010-2021. Hasil pencarian literatur yang memenuhi kriteria inklusi ditemukan sebanyak 30 literatur dari 80 temuan. Berdasarkan tinjauan beberapa literatur menunjukkan bahwa bunga telang (Clitoria ternatea L.) memiliki aktivitas farmakologis yang meliputi antioksidan dan mengandung senyawa kimia atau metabolit sekunder seperti tanin, flavonoid, fenolat, antosianin, glikosida flavonol, glikosida kaempferol, kuersetin. glikosida, glikosida myricetin.
Aktivitas Anti-Kanker Biji Syzygium Cumini Eka Helmy Rosyadi; Himyatul Hidayah; Irdiyani Fariha; Rendi Haryadi
Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 9 No 17 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan
Publisher : Peneliti.net

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.5281/zenodo.8307698

Abstract

Tujuan pembuatan artikel review ini untuk mengetahui penggunaan jamun (syzygium cumini) skeels pada penggunaan terapi anti kanker. Metode yang digunakan yaitu studi literatur yang bisa didapat dari berbagai sumber seperti jurnal, buku, dokumentasi, internet, dan Pustaka. Isi dari review ini merupakan rangkuman yang komprehensif mengenai terapi anti kanker pada jamun (syzygium cumini) skeels. Dengan pemahaman yang lebih baik terkait anti kanker dan senyawa yang terkandung dalam jamun (syzygium cumini) skeels diharapkan mampu membuka jalan bagi peneliti selanjutnya untuk mengembangkan terkait hal ini
Review Artikel : Pengembangan Nanopartikel Hibrid Lipid-Polimer Sebagai Sistem Penghantaran Obat Baru Indra Mulyawan; Iin Lidia Putama Mursal; Muhamad Rifqisyah; Nurayu Syamsiah; Rendi Haryadi; Shantya Pramasari
Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 9 No 17 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan
Publisher : Peneliti.net

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.5281/zenodo.8307733

Abstract

Nanopartikel hibrid lipid-polimer telah menjadi subjek penelitian yang menarik dalam bidang nanoteknologi dan pengiriman obat. Komponen lipid dan polimer digabungkan melalui interaksi fisik atau kimia yang menghasilkan partikel berukuran nanometer. Selain itu, nanopartikel ini dapat dimodifikasi secara permukaan dengan penambahan ligand atau targeting agent untuk meningkatkan pengiriman obat ke target spesifik. Aplikasi dari nanopartikel hibrid lipid-polimer termasuk pengiriman obat, telah dieksplorasi untuk aplikasi di luar terapi antikanker, misalnya untuk pengobatan infeksi paru-paru dan pembuluh darah yang terluka, pengiriman vaksin, dan bioimaging. Dalam bidang pengiriman obat, nanopartikel ini dapat meningkatkan stabilitas obat, mengurangi efek samping, dan meningkatkan bioavailabilitas obat. Metode penelitian yang digunakan adalah literatur riview artikel (LRA), literatur dilakukan dengan mencari artikel ilmiah yang relevan menggunakan basis data elektronik seperti Springerlink, Elsevier, Google Scholar, Pubmed dan NCBI dengan menggunakan kata kunci seperti Nanoparticles, Drug Delivery, Hibrid Lipid-Polimer. Hasil penelitian didapatkan 30 literatur. Berdasarkan hasil riview yang telah dilakukan bahwa nanopartikel mempunyai potensi yang baik dan dapat dikembangkan sebagai sistem penghantaran obat baru.