Claim Missing Document
Check
Articles

Found 17 Documents
Search

Pengaruh Tingkat Pendidikan Dan Pendapatan Kepala Keluarga Terhadap Penyediaan Air Bersih, Sanitasi, Sampah Di Desa Boja Kecamatan Boja Kabupaten Kendal Putri, Dwi Utami; Tjahjono, Heri; Aji, Ananto
Edu Geography Vol 5 No 3 (2017): Vol 5 No 3 (2017)
Publisher : Jurusan Geografi, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This study aims to determine the level of formal and non-formal education of the community, to know the magnitude of the expenditure of household allocated for the purposes of environmental management, to know the effect of educational levels and public income on environmental management in Boja Village. Researchers collected data using questionnaires, interviews, and documentation. Data analysis technique used descriptive analysis percentage and multiple regression analysis. The result of the research shows that the level of formal education of Boja Village is still low, while non formal education includes socialization/training related to environmental management has been followed by 49 household. A total of 88 head of household allocated their income for environmental management purposes from Rp 15.000-Rp 60.000. The variable of educational level and income level related to water supply, sanitation, garbage variable is 28,40%, so it is stated enough to have influence. The conclusion of this study is "there is a significant influence between the level of education and income on water supply, sanitation, garbage in Boja Village, Boja District, Kendal Regency”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pendidikan formal dan nonformal kepala keluarga, mengetahui besarnya pengeluaran kepala keluarga yang dialokasikan untuk keperluan pengelolaan lingkungan hidup, mengetahui pengaruh tingkat pendidikan dan pendapatan kepala keluarga terhadap pengelolaan lingkungan hidup di Desa Boja. Peneliti mengumpulkan data menggunakan kuesioner, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif persentase dan analisis regresi ganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat pendidikan formal kepala keluarga Desa Boja masih rendah sedangkan pendidikan nonformal meliputi sosialisasi/pelatihan terkait pengelolaan lingkungan hidup pernah diikuti sebanyak 49 kepala keluarga. Sebanyak 88 kepala keluarga mengalokasikan pendapatannya untuk keperluan pengelolaan lingkungan hidup antara Rp 15.000 - Rp 60.000. Variabel tingkat pendidikan dan tingkat pendapatan berpengaruh terhadap variabel penyediaan air bersih, sanitasi, sampah sebesar 28,40 %, sehingga dinyatakan cukup memiliki pengaruh. Simpulan dari penelitian ini adalah “ada pengaruh yang signifikan antara tingkat pendidikan dan pendapatan terhadap penyediaan air bersih, sanitasi, sampah di Desa Boja Kecamatan Boja Kabupaten Kendal”.
PERTUMBUHAN UDANG VANNAMEI (Litopenaeus Vannamei) YANG DIBERIKAN PROBIOTIK HASIL FERMENTASI DENGAN SUMBER KARBON BERBEDA Aliyas, Aliyas; Putri, Dwi Utami
CENDEKIA EKSAKTA Vol. 8 No. 2 (2023)
Publisher : Universitas Wahid Hasyim

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31942/ce.v8i2.10062

Abstract

Pemberian sumber karbon berbeda berupa nasi, singkong dan tapioka meningkatkan jumlah koloni bakteri. Pemanfaatan probiotik dengan penambahan sumber karbon berbeda berpengaruh nyata terhadap pertumbuhan berat dan panjang udang vaname. Pertumbuhan bakteri dari fermentasi probiotik tergantung pada bahan maupun sumber karbon yang digunakan untuk substrat dalam fermentasi probiotik. Sumber karbon yang berbeda bisa menghasilkan jumlah bakteri yang akan tumbuh berbeda. Penelitian ini bertujuan  untuk mengetahui bagaimana pengaruh penggunaan karbon yang berbeda pada perbanyakan probiotik terhadap jumlah koloni bakteri, dan aplikasinya dalam pemeliharaan udang vanammei (Litopenaeus vannamei). Penelitian dilaksanakan di Balai Perikanan Budidaya Air Payau Takalar. Sumber karbon pada fermentesi bakteri probiotik yang digunakan yakni, tepung nasi, tepung Tapioka dan tepung jagung. Tepung nasi sebagai sumber karbon menghasilkan jumlah koloni bakteri sebesar 15,1 x 10⁷ CFU/ml, Tepung Tapioka 8 x 10⁷ CFU/ml dan Tepung Singkong 0,45 x 10⁷ CFU/ml. Hasil penelitian menunjukkan penggunaan probiotik hasil fermentasi dengan sumber karbon berbeda menunjukkan bahwa probiotik dengan sumber  karbon  karbon tapioka menghasilkan pertumbuhan panjang sebesar 2,31 ± 0,067  cm dan bobot 0,75 ± 0,030 gr, perlakuan tepung singkong yaitu 1,62 ± 0,050 cm dan bobot 0,58 ± 0,011 gr tepung nasi 1,39 ± 0,025 cm dan bobot 0,36 ± 0,014 gr.Kata kunci:  fermentasi, pertumbuhan, probiotik, sumber karbon, udang vanname.
Meningkatkan Kesadaran Masyarakat Dalam Melestarikan Maggrove Melalui Penanaman Mangrove Di Pesisir Desa Lobuo Kabupaten Tolitoli Provinsi Sulawesi Tengah Laheng, Suardi; Aliyas, Aliyas; Putri, Dwi Utami; Putri, Ika Wahyuni; Darmawati, Darmawati; Ramadhan, Abd.; Kusuma, Moh. Rafli; Amaliyastasya, Amaliyastasya; Jumiati, Jumiati
Jurnal Cendekia Mengabdi Berinovasi dan Berkarya Vol 2 No 1 (2024): Januari
Publisher : Universitas Madako Tolitoli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56630/jenaka.v1i4.512

Abstract

Mangrove merupakan istilah umum yang digunakan untuk menggambarkan banyaknya komunitas pesisir tropis yang didominasi oleh beberapa jenis pohon atau semak yang mampu tumbuh di air asin.  Untuk menjaga dan melestarikan mangrove  tersebut dilakukan pengabdian kepada masyarakat yaitu penanaman mangrove.  Kegiatan  ini dilaksanakan pada tanggal  2 September 2023.  Bertempat di Desa Lobuo, Kecamatan Dondo, Kabupaten Tolitoli, Sulawesi Tengah.  Prosedur  pelaksanaan kegiatan ini yaitu di awali dengan observasi bibit dan tempat penanaman mangrove di Desa Lobuo. Di harapkan kegiatan ini menambah kesadaran masyarakat terhadap pentingnya mangrove bagi wilayah pesisir yang ada di Desa Lobuo, kiranya kedepannya dapat menjaga merawat dan memanfaatkan mangrove tersebut dengan lebih baik.Kata kunci : mangrove, lestari, tolitoli
Sosialisasi Dugong dan Penyu Sebagai Hewan Laut Yang Dilindungi di SMK Negeri 1 Dakopemean, Kabupaten Tolitoli Laheng, Suardi; Putri, Ika Wahyuni; Putri, Dwi Utami; Darmawati, Darmawati; Aliyas, Aliyas; Akbar, Moh.; Hulapa, Tomi; Refly, Moh.; Musliyadi, Andy; Indriani, Indriani; Sari, Lidya; Awalia, Awalia; Darmadi, Dani
Jurnal Cendekia Mengabdi Berinovasi dan Berkarya Vol 2 No 2 (2024): Mei
Publisher : Universitas Madako Tolitoli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56630/jenaka.v2i2.612

Abstract

Habitat laut memiliki karakteristik seperti pantai berpasir, pantai berlumpur, hutan bakau, padang lamun, terumbu karang dan laut lepas. Karakteristik tersebut merupakan habitat untuk mencari makanan dan tempat asuhan untuk membesarkan anak bagi banyak spesies seperti dugong dan penyu. Kedua jenis hewan air ini adalah jenis dilindungi oleh pemerintah akibat jumlah populasinya terus mengalami penurunan. Upaya  untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang biota laut yang dilindungi yaitu melalui sosialisasi hewan laut dilindungi di SMK Negeri 1 Dakopemean. Kegiatan ini berlangsung berkisar 120 menit.  Hasil pengabdian menunjukkan adanya peningkatan wawasan serta kemampuan siswa tentang dugong dan penyu. Selain itu, upaya konservasi yang dapat dilakukan serta masukan atau ide-ide konservasi yang nanti kedepannya mampu direalisasikan.Kata kunci : dugong, hewan laut, penyu, perlindungan 
Generasi Muda Peduli Hewan Laut Dilindungi: Peningkatan Pengetahuan di SMK Tolitoli Utara Laheng, Suardi; Putri, Ika Wahyuni; Putri, Dwi Utami; Aliyas; Yunifar; Firmasnyah; Adam, Lucky; Gunawan; Yulianingsih; Ni’ma, Fadilatun; Ulfiani; Idris, Safna
Jurnal Cendekia Mengabdi Berinovasi dan Berkarya Vol 3 No 1 (2025): Januari
Publisher : Universitas Madako Tolitoli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56630/jenaka.v3i1.769

Abstract

Keanekaragaman hayati di Kabupaten Tolitoli merupakan sumber daya berharga yang berkontribusi signifikan terhadap kemajuan dan kemakmuran negara. Namun, meningkatnya aktivitas penangkapan ikan terhadap spesies yang dilindungi dapat memicu kondisi overfishing, yang berpotensi mengancam kelestarian spesies tertentu. Untuk mengatasi permasalahan ini, diperlukan langkah-langkah konservasi yang mencakup pelestarian, perlindungan, serta pemanfaatan yang berkelanjutan. Sebagai bagian dari upaya tersebut, kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat dilaksanakan di SMK Negeri 1 Tolitoli Utara, Desa Binontoan, Kabupaten Tolitoli, Provinsi Sulawesi Tengah. Kegiatan ini dilakukan melalui beberapa tahapan yang terencana. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan bahwa sosialisasi yang dilakukan mampu meningkatkan wawasan dan pengetahuan siswa SMK Negeri 1 Tolitoli Utara mengenai spesies hewan air yang dilindungi.
Pengaruh Larutan Daun Kemangi (Ocimum basilicium) Terhadap Daya Tetas Telur Ikan Gurame (Osphronemus goramy) Putri, Dwi Utami; Aliyas; Yusran
Arborescent Journal Vol 1 No 3 (2024): September
Publisher : Universitas Madako Tolitoli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56630/arj.v1i3.736

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas ekstrak daun kemangi (Ocimum basilicum) dalam meningkatkan daya tetas telur ikan gurame (Osphronemus gouramy). Penggunaan tanaman obat seperti kemangi yang memiliki sifat antimikroba telah banyak diteliti sebagai alternatif pengendalian penyakit pada budidaya perikanan. Penelitian ini dilaksanakan di Balai Benih Ikan (BBI) Lokal Tatanga Kota Palu pada bulan Juni 2024. Telur ikan gurame direndam dalam berbagai konsentrasi ekstrak daun kemangi, yaitu 0 ppm (kontrol), 20 ppm, 40 ppm, 60 ppm, dan 80 ppm. Data daya tetas telur dianalisis menggunakan analisis varian (ANOVA) untuk mengetahui pengaruh perlakuan terhadap variabel respon. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan dengan konsentrasi ekstrak daun kemangi 60 ppm memberikan hasil daya tetas telur tertinggi sebesar 86,67%. Selama penelitian, parameter kualitas air seperti suhu, pH, dan oksigen terlarut terpantau dalam kisaran yang optimal untuk proses inkubasi telur ikan gurame.
Penambahan Kunyit dalam Pakan Sebagai Solusi Alami dalam meningkatkan pertumbuhan Ikan Nila (Oreochromis niloticus) Egawati; Putri, Ika Wahyuni; Putri, Dwi Utami
Arborescent Journal Vol 2 No 1 (2025): Januari
Publisher : Universitas Madako Tolitoli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56630/arj.v2i1.774

Abstract

Ikan nila ( Oreochromis niloticus) merupakan komoditas perikanan populer dan potensial untuk dibudidayakan karena dagingnya tebal, rasanya enak, dan mampu beradaptasi pada berbagai salinitas. Mahalnya pakan komersil menjadi kendala umum bagi pembudidaya. Penelitian eksperimental yang dilaksanakan selama 40 hari (Juni-Juli 2024) di Kelurahan Tambun, Tolitoli ini bertujuan menguji pengaruh penambahan tepung kunyit pada pakan terhadap pertumbuhan dan kelangsungan hidup ikan nila. Menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 3 ulangan (total 12 unit percobaan). Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan tepung kunyit berpengaruh nyata (p<0,05) terhadap bobot mutlak ikan nila. Perlakuan dengan penambahan tepung kunyit 20 gram per kilogram pakan (P3) memberikan hasil terbaik dengan bobot 4,58 g.
Studi Efektivitas Bubuk Daun Ketapang pada Penetasan Telur Ikan Nila (Oreochromis niloticus) Eldawati; Putri, Dwi Utami; Aliyas
Arborescent Journal Vol 2 No 1 (2025): Januari
Publisher : Universitas Madako Tolitoli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56630/arj.v2i1.776

Abstract

Salah satu permasalahan yang biasanya di alami dalam proses budidaya ikan adalah tingkat penetasan telur yang rendah. Daun ketapang (Terminalia catappa) merupakan salah satu bahan alami yang dapat digunakan sebagai antiparasit, antibakteri dan antijamur karena memiliki kandungan saponin, tanin dan flavonoid yang mampu menjadi antibiotik sehingga pertumbuhan dan kelangsungan hidup larva ikan menjadi optimal. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui manfaat Bubuk Daun Ketapang Terhadap Daya Tetas Telur Ikan Nila (Oreochromis niloticus). Penelitian ini dilaksanakan di UPR Bungin Tatanga, Kelurahan Tavanjuka, Kota Palu Provinsi Sulawesi Tengah. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan pemberian bubuk daun ketapang (g/L) dan 5 ulangan. Telur yang sudah dihasilkan sebanyak 300 butir dibagi menjadi 20 wadah masing-masing wadah berisi 15 butir telur kemudian direndam dalam air yang telah diberi larutan bubuk daun ketapang selama 25 menit sesuai perlakuan yang ada. Dalam penelitian ini ada 4 perlakuan dan 5 ulangan dengan dosis bubuk daun ketapang yang berbeda-beda. Hasil penlitian menunjukkan daya tetas telur pada perlakuan 3 dengan dosis bubuk daun ketapang 2,5 g/L merupakan dosis terbaik dengan presentase daya tetas telur sebesar 84%.
Evaluasi Dosis Vitamin Premix Dalam Meningkatkan Pertumbuhan Dan Kelangsungan Hidup Benih Ikan Gurame (Osphronemus gouramy) Rioeh, Moh. Israndy; Aliyas, Aliyas; Putri, Dwi Utami
Arborescent Journal Vol 1 No 1 (2024): Januari
Publisher : Universitas Madako Tolitoli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56630/arj.v1i1.517

Abstract

ABSTRAK Budidaya ikan Gurame menghadapi beberapa tantangan, masa pertumbuhan yang lambat dibanding dengan ikan tawar lainnya menjadi salah satu masalah utama pada ikan ini. Karena tubuh ikan tidak dapat membuat vitamin sendiri, vitamin harus ditambahkan ke dalam pakan ikan. Vitamin campuran ini memiliki semua vitamin yang dibutuhkan ikan untuk pertumbuhan dan membantu metabolisme ikan berjalan lebih cepat. Tujuan dari sebagai bahan informasi seberapa besar pertumbuhan dan kelangsungan hidup ikan gurame  yang diberi premix boster aquavita selama 40 hari pemeliharaan. Untuk penelitian ini, Rancangan Acak Lengkap (RAL) digunakan dengan empat perlakuan dan tiga kali ulangan ulangan yakni terdiri dari P1 (kontrol), P2 (vitamin mix 2 gr/pakan), P3 (vitamin mix 3 gr/pakan), P4 (vitamin mix 4 gr/pakan). Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan campuran vitamin ke dalam pakan ikan gurame  berpengaruh nyata (P<0,05) terhadap pertumbuhan berat dan panjang mutlak ikan. Dosis vitamin mix 3 gram per pakan menunjukkan pertumbuhan terbaik, dengan berat rata-rata 3,11 gram, panjang 1,64 cm, dan kelangsungan hidup 96,67%.Kata kunci : Ikan gurame, Vitamin mix, pertumbuhan
Pertumbuhan Ikan Mas (Cyprinus carpio) Yang Diberi Pakan Mengandung Tepung Buah Pepaya (Carica papaya) Lievanti, Thrisya; Laheng, Suardi; Putri, Dwi Utami
Arborescent Journal Vol 1 No 1 (2024): Januari
Publisher : Universitas Madako Tolitoli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56630/arj.v1i1.518

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui seberapa efektif pengkayaan ikan mas (Cyprinus carpio) dengan pakan tepung buah pepaya terhadap tingkat pertumbuhannya. Penelitian ini akan dilaksanakan pada 60 hari. Ini terletak di Desa Dakitan, Kabupaten Tolitoli. Penelitian memakai Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan lima perlakuan dan tiga ulangan. Perlakuan tepung buah pepaya (TBP) yang digunakan yaitu P0 (TBP 0 gr/kg pakan), P1 (TBP 1,25 gr/kg pakan), P2 (TBP 1,75 gr/kg pakan), P3 (TBP 2 gr/kg pakan), P4 (TBP 2,25 gr/kg pakan). Studi menunjukkan bahwa dosis yang berbeda tepung buah pepaya dalam pakan tidak berpengaruh pada pertumbuhan ikan mas.Kata kunci : buah pepaya, ikan mas, pertumbuhan